Pages

Sabtu, 10 November 2012

LaCie PetiteKey: Flashdisk Berbentuk Kunci, Tahan Air Hingga 100 Meter

LaCie PetiteKey
Pada Kamis kemarin (09/11/2012) LaCie memperkenalkan flashdisk atau USB stick terbaru besutannya yang bentuknya menyerupai kunci, LaCie PetiteKey. Salah satu kelebihan LaCie PetiteKey ini adalah kemampuannya yang tahan air hingga kedalaman 100 meter.
Sebuah flashdisk unik berbentuk kunci besutan LaCie ini memang cukup menarik. LaCie PetiteKey dibungkus dengan balutan material metal yang kuat. Bentuknya yang mirip dengan kunci ini membuatnya sekilas seperti bukan flashdisk. Meski kecil dan unik, jangan remehkan kemampuan flashdisk LaCie PetiteKey ini.
“Jangan meremehkan kekuatan PetiteKey karena ukurannya yang kecil. Material logam PetiteKey ini tahan air hingga 100 meter.”
“Pengguna tidak perlu khawatir data mereka rusak atau terhapus karena jatuh dalam air, hal seperti ini merupakan salah satu penyebab terbesar dari kehilangan data disengaja. PetiteKey melindungi data bahkan jika itu jatuh di kubangan lumpur atau dimasukkan melalui mesin cuci,” menurut LaCie.
Flashdisk LaCie PetiteKey ini memang bukan flashdisk sembarangan. LaCie PetiteKey ini dirancang oleh 5.5 Designers yang merancang flashdisk tanpa tutup dengan kemampuan anti gores serta tahan air. Tak hanya itu, LaCie PetiteKey hadir dengan perangkat lunak untuk mengamankan data pengguna dengan teknologi state-of-the-art encryption jika flashdisk ini dicuri.
Pengguna LaCie PetiteKey ini juga tak perlu susah payah menginstall software keamanan tersebut, karena perangkat lunak kemanan tersebut telah ditanamkan dalam flashdisk dan akan otomatis muncul ketika LaCie PetiteKey ini dtancapkan di port USB 2.0 atau lebih tinggi.
Seperti yang dilansir dari TomsHardware (09/11/2012), LaCie PetiteKey ini hadir dalam 3 pilihan kapasitas, yalni 8GB, 16GB dan 32GB yang dapat dibeli melalui toko online LaCie. Sayangnya tak diketahui apakah LaCie PetiteKey ini masuk pasar Indonesia atau tidak.

0 komentar:

Posting Komentar