Pages

Minggu, 11 November 2012

Sekilas tentang Kebun Teh Cipasung

Sungguh di sesalkan bila sebagai orang Majalengka, tidak pernah berkunjung ke Kebun Teh Cipasung yang berada di daerah Majalengka. Kebun Teh Cipasung adalah sebuah objek wisata di daerah Majalengka yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Tasik, Terletak di Desa Cipasung Kecamatan Lemahsugih yang memiliki luas +58 Ha yang dikelola oleh Koperasi Buana Mukti, dengan jarak tempuh +59 Km dari pusat Kota Majalengka . Kebun Teh Cipasung memiliki keindahan alam yang menarik di bandingkan objek wisata yang lainnya yang ada di Kabupaten Majalengka maupun di luar Kabupaten Majalengka. Namun, di samping itu Akses menuju lokasi wisata tersebut kurang baik karena belum adanya angkutan umum. Lebih di sarankan bagi punjungi kebun teh Cipasung menggunakan kendaraan roda dua, karena bila menggunakan kendaraan roda empat akan sedikit mengalami kesulitan, tak lepas dari medan yang masih alami, naik, turun dan terjal. Tetapi semua kesulitan itu dapat tergantikan ketika kita sampai di kebun teh Cipasung dengan menyaksikan keindahan kebun teh dan suasana yang sangat sejuk, juga bila kita beruntung, kita akan dapat menyaksikan pemandangan para petani teh yang sedang asyik memetik teh, fasilitas yang terdapat di objek wisata ini adalah warung – warung kecil yang biasanya digunakan para pengunjung untuk menitipkan kendaraannya, dan melanjutkan perjalanan mengitari kebun teh Cipasung dengan berjalan kaki sambil menikmati pemandangan indah di sekitar kebun teh. Pengunjung akan lebih banyak ketika hari libur yang mencapai 50-100 orang per harinya. Sedangkan untuk tiket ke lokasi wisata ini yaitu Rp.3.500,-/orang. Tak sempurna jika kita melewatkan untuk tidak merasakan kesejukan dan keindahan yang di tawari oleh Kebun Teh Cipasung.

Cara Membuat Hujan Meteor di Blog


Ingin meteor berjatuhan di blog anda, kali ini saya akan mencoba memberikan cara untuk membuat meteor berjatuhan di blog anda. Caranya seperti biasa:
1. Login akun Blogger
2. Ke Tata Letak
3. Klik "Add A Gadget"
4. Klik Element "HTML/JavaScript"

Kemudian copy paste script di bawah ini:

<script language="javascript">
nd_mode="meteor";
nd_sound="on";
nd_vAlign="bottom";
nd_hAlign="right";
nd_vMargin="10";
nd_hMargin="10";
nd_target="_top";
</script>
<script language="javascript" src="http://cayunkatel.googlecode.com/files/meteorjaruh.js">
</script>

Selamat Mencoba..!!!

Sabtu, 10 November 2012

Black Metal

Black metal diawali oleh band Venom pada tahun 1982 lewat album berjudul Black Metal, lalu diikuti oleh band-band seperti Bathory, Mayhem, Mercyfull Fate, Hellhammer/Celtic Frost. semua band ini dipengaruhi Venom. Band Black metal masih cenderung bermain Thrash metal. Pada awal 80an sampai 90an, Black metal sangat berkembang di daerah Skandinavia oleh band di atas tadi. Jenis musik metal ini juga termasuk jenis metal underground. Black metal mempunyai Sub-genre bernama NSBM, Black metal Neo-Nazi, dua komunitas tersebut termasuk yang berpengaruh di komunitas Underground.
Band yang terkenal dari jenis musik ini adalah Dimmu Borgir, Cradle of Filth, Dark Funeral, Emperor dan Immortal.
Karakter Black Metal
Berikut ini gaya dan ciri-ciri permainan band-band Black Metal:
Gitar
·         Cepat, di dalam Rhytm gitar yang cepat, terselip melodi gitar yang samar-samar dan lama-lama berubah menjadi Alternate picking dan tremolo pick
·         Distorsi yang banyak memainkan Power chord.
·         Seteman gitar sama persis seperti Death metal. Di Drop D atau Drop C atau lebih rendah lagi.
Drum
·         Double bass drum sangat tipis jika dimainkan, sangat bertenaga, kadang bersama-sama dengan pukulan Snare Drum dengan gaya meledak-ledak (hentakan keras). Kadang kita hanya akan mendengarkan bass drum yang berbunyi sedetik.
·         Kadang, drum juga bisa bermain sangat lambat, Tergantung suasana musik.
·         Bahkan ada kalanya band-band seperti Burzum atau Xasthur sering tidak menggunakan drum dibeberapa lagu.
·         Beberapa band menggunakan drum mesin untuk performa lebih baik.
Lirik, Vokal
·         Lirik dinyanyikan dengan vibra di tenggorokan . Bernuansa kikir, setan yang mengingatkan kepada penyiksaan, dan ini sudah menjadi standar band-band Black Metal.
·         Ada yang dinyanyikan bersatu seperti simponi. Lalu band-band Black metal menamakanya Symphonic Black Metal
·         Banyak juga yang sering dinyanyikan laki-laki dan perempuan seperti lagu-lagu simponi Gregorian.
·         Sering ada efek di vokalnya dan membuat suara seperti Atmospher.
·         Lirik sering mengambil kata-kata yang berbau setan, penyembahan berhala, dewa-dewa kuno, tema gaib yang mengutuk agama Kristen (Anti Kristus).
·         Lirik bertema perang, udara dingin, kegelapan, hutan, dan lingkungan alami di eropa.
·         meminum darah segar membuat suara menjadi lebih serak atau hanya sebagai atribut aliran musik tersebut.
Keyboard
·         Biasanya setingan keyboard, biola, choir, dan organ menyerupai setelan musik gereja supaya meniru suara Kathedral dan orkestra yang terasa sejuk, dingin, samar dan menyedihkan.
Performa
·         Tidak suka bermain live dan lebih cenderung bermain gaya. Beberapa band Black Metal seperti Darkthrone menolak untuk bermain live. Banyak juga solo Black Metal seperti Clandestine Blaze, Burzum, Leviathan dan Xasthur juga menolak bermain live karena mereka terdiri dari 1 anggota. Tetapi satu band seperti Satanic Warmaster, bermain bersama musisi ekstra secara khas demi/untuk maksud kinerja live.

Jumlah band dengan seorang line-up penuh, seperti Borknagar, Immortal, Emperor, Cradle Of Filth, Gorgoroth,Hellgods,Impish,Unseen Darkness, Neurotic of Gods, Nosferatu, Bandoso, Impiety dan Dark Funeral memainkan konser langsung.
·         Rata-rata band ingin terlihat tampil se-mengerikan mungkin.
·         Kebanyakan band mengecat muka mereka menyerupai mayat (Corpse Paint), dan ini telah menjadi standar musik Black Metal.

Gelombang Pertama
Bibit Black Metal ditanam diawal 80'an yang dikenal sebagai "Gelombang Pertama", ilham paling awal diawali oleh band-band dari Inggris. Lewat band dari britania raya, Venom lewat album debutnya 'Welcome to Hell. Setelah perpecahan dari NWOBHM Metal lebih cenderung mengalami masa dimana band-band lebih mementingkan masa depan gaya dari pada suara/sound.
Gaya pakaian/busana seragam bisa juga mirip yang dipunyai band-band Black Metal; Pantalon kulit, spiked aksesori pergelangan, dll. Personil band juga bisa memakai nama-nama samaran seperti yang dipakai oleh band tersebut: Venom, Mayhem, Graveland, Godkiller, dll.

Wow, Ternyata Ada Matahari Tengah Malam di Lapland!

Wow, Ternyata Ada Matahari Tengah Malam di Lapland!


LAPLAND Merupakan sebuah provinsi yang ada di Finlandia yang memiliki luas wilayah 98.946 km² dengan populasi penduduk berjumlah 187.777 jiwa (2002). Ibu kotanya ialah Rovaniemi. Provinsi ini ternyata memiliki sebuah fenomena unik yang indah untuk dipandang, yaitu matahari di tengah malam.
Hal ini terjadi Karena lokasinya yang memang berada di lingkar kutub, selama dua puluh empat jam dalam dua bulan setiap tahun provinsi ini akan disinari oleh matahari sepanjang hari tanpa henti. Fenomena unik ini biasanya disebut midnight sun atau matahari tengah malam.
Fenomena ini biasanya akan terjadi setiap bulan Juni dan Juli. Wisatawan yang mengunjungi Lapland dapat melihat secara langsung cahaya unik dari matahari tengah malam, yang tidak memberi batas antara siang dan malam di sini. Hal ini memungkinkan bagi para pelancong untuk mendaki gunung Lapland di malam hari atau bahkan melakukan olahraga golf selama 24 jam non-stop.
Salah satu tempat favorit wisatawan untuk wisata golf yang terdapat di Lapland adalah Bjorkliden GC, lapangan golf yang terletak paling utara provinsi ini. Letaknya berbatasan langsung dengan beberapa pegunungan yang merupakan perbatasan negara antara Swedia dan Finlandia serta Danau Tornestrask.
Selain dapat menikmati sensasi bermain golf tengah malam, aktivitas wisata lainnya yang juga digemari di Lapland adalah bermain ski di Riskgransen, yang merupakan resor ski paling utara di Eropa. Tidak seperti resor ski lainnya di Eropa, Riksgransen tidak memiliki temperatur dingin, sehingga para pencinta ski tidak perlu takut kedinginan.
Hal ini dikarenakan fenomena matahari tengah malam tadi, yang membuat matahari tetap bersinar sehingga membuat wilayah ini tetap hangat sekaligus masih memiliki salju untuk para pemain ski berseluncur.
Lapland juga merupakan rumah bagi hotel es pertama dan terbesar di dunia. di hotel ini, para tamu akan tidur diantara bongkahan es yang dilapisi seprai berbahan kulit rusa. Mulai dari lilin hingga kursi dan meja, semua yang ada di hotel ini terbuat dari es.
Hotel ini dibangun pada 1989, di desa kecil Jukkasjarvi. hotel ini dibangun oleh para pemahat es lokal yang berasal dari hotel ini. Biasanya Hotel Es ini hanya dibuka pada musim dingin saja. Spesial untuk tahun ini, Hotel Es terbuka juga di musim panas. Seperti biasa, air untuk membuat balok es ini berasal dari Sungai Torne, yang tidak jauh dari hotel.

Ilmuan akan Ciptakan Matahari di Bumi

Ilmuwan akan membuat matahari di bumi dalam beberapa bulan ke depan dengan menggunakan laser terbesar di dunia berukuran tiga kali lapangan sepak bola Amerika.
Laser di Lawrence Livermore National Laboratory di California ukurannya kurang lebih sama dengan tiga lapangan football Amerika, dan mereka yang bertugas di laboratorium tersebut tidak bercanda ketika mereka mengatakan akan menciptakan matahari kecil dalam beberapa bulan ke depan.
Proyek tersebut disebut National Ignition Facility yang akan menemukan sumber rahasia dari produksi energi yakni fusi nuklir, reaksi energi tinggi yang secara teoritis akan menghasilkan energi tidak terbatas bagi kemanusiaan.
Laboratorium berharap bisa membelah cahaya menjadi 192 cahaya kecil, lalu menembak mereka dalam target kecil terbungkus emas yang bahkan lebih kecil dari kuku jari.
Panas dari laser akan meleburkan isotop menjadi satu dalam sebuah reaksi 100 juta derajat Celcius, lima kali lebih panas dari inti matahari.
Ada potensi bahaya radioaktif ringan, tetapi laboratorium membungkus fasilitas dengan dinding beton dengan ketebalan sekitar 2 meter.
Tetapi jika penggabungan isotop berhasil hasilnya sangat luar biasa, matahari kecil tersebut akan mengeluarkan energi yang cukup untuk menyuplai energi ke seluruh bumi.
Maka dari itu, sekitar tenaga 200 triliun per detik bisa dikeluarkan. “Fusi energi merupakan sumber energi paling fundamental di alam,” ujar Manajer Proyek Bruno Van Wonterghem.
Jika sukses, laboratorium berharap proyek yang telah berjalan selama 5 tahun akan mengantarkan keluaran energi yang bisa digunakan selama 20 tahun. “Ada sesuatu yang bisa diceritakan kepada anak dan cucu nantinya,” ujar Van Wonterghem.